Assalamualaikum dan Selamat Datang di Moripim, tempat memori sho pim tentang buku-buku yang telah dibaca diabadikan dalam bentuk tulisan.
Hai ヾ(^▽^)ノ
Perkenalkan saya sho pim, Tuan rumah (atau nona rumah...?) dari moripim. Akrab dipanggil pim atau pi, pilih saja yang paling nyaman untuk kamu ucapkan.
Kamu suka membaca?
Kalau saya suka, pakai banget! Membaca bagi saya seperti level up ketika bermain game, memperkaya diri dan membuka jendela wawasan.
Membaca juga menjadi hiburan yang menenangkan setelah bergelut dengan aktivitas dan orang-orang yang sangat menguras energi. Rasanya seperti kabur sejenak dari kenyataan dengan berjalan-jalan di imajinasi tanpa batas yang lahir dari membaca buku, tapi—lucunya—saat membaca sering sekali saya mengaitkan antara bacaan dengan hidup dan kenyataan yang ada.
Kamu suka bacaan seperti apa?
Kalau saya tergantung mood, suasana, dan kondisi yang ada. Karenanya bacaan saya cukup beragam. Mau itu fiksi atau nonfiksi, mulai dari novel dengan genre teenlit, fantasy, romance, crime, misteri, science fiction hingga buku non-fiksi religi, self improvement, dan sejarah, asalkan sedang mood akan saya baca.
Mulai tahun 2021 ini, saya memutuskan untuk menulis resensi dan hal-hal lain yang terkait dengan dunia buku dan baca membaca. Selain karena tertarik dan dorongan kebutuhan untuk menceritakan seberapa bagusnya suatu buku, saya juga ingin mengapresiasi penulis serta tim penerbit yang telah bekerja keras hingga suatu buku bisa terbit.
Karenanya, selamat membaca resensi serta tulisanku yang lain di blog ini. Saya harap pembaca merasa terbantu untuk menemukan buku yang sesuai dengan minatnya juga terinspirasi dari tulisan-tulisan di blog ini.
Ayo mengobrol dan berteman. Saya bisa dihubungi di :
Instagram : @sho.pim
Facebook : sho pim
Email : shopimsho[at]gmail[dot]com
♪(*^・^)ノ Salam Kenal dan Terima Kasih Telah Berkunjung ~ (^-^)ゞ

0 komentar
Posting Komentar